Game online memang digemari banyak kalangan. Mulai dari kecil, remaja, hingga dewasa pun ada yang bermain game online. Game online yang biasa ditemui di warnet-warnet Indonesia adalah game produk lyto, counter strike, battlefield, need for speed, dota/warcraft, game-game gemscool, dan game dari megaxus, seperti auadition dan lineage. Tapi, tahukah anda bila game itu adalah game luar negeri yang dimasukkan ke Indonesia lewat vendor-vendor seperti lyto dan lainnya?
Ya, rata-rata game online Indonesia berasal dari Korea dan Amerika Serikat. Di Indonesia sendiri, sedang dilangsungkan pembuatan game Nusantara Online. Game ini ber-genre MMORPG, dan menceritakan kisah Nusantara masa lalu. Karakter-karakternya, susunan kemasyarakatannya, bentuk bangunan, sampai peta dalam Nusantara Online ini disesuaikan dengan kondisi Indonesia masa lampau. Selain sejarah, ada tokoh mitologi, hikayat, dan legenda rakyat Nusantara.
"kami memang tidak pedulikan konteks sejarahnya, tapi gamenya" jelas Heru Nugrohi, Managing Director Nusantara Online.
Pada game ini, tampil kerajaan-kerajaan terdahulu yang pernah berjaya, seperti Majapahit.
"Minimal 14 kerajaan dalam satu game, dan satu kerajaan di setiap propinsi. Targetnya tiga kerajaan per tahun," ujar Heru yang memperkirakan proyek ini baru tuntas 10 tahun lagi.
Untuk tahap pertama, dihadirkan tiga kerajaan, yakni Majapahit, Pajajaran, dan Sriwijaya. Tahap Keuda yang akan dirilis tahun depan akan menghadirkan tiga kerajaan lain, Samudera Pasai(Aceh), Bedahulu(Bali) dan Gowa. Saat ini, Nusantara Online sedang diuji coba di ISP MelsaNet Bandung.
Artikel Terkait:
0 komentar:
Posting Komentar
Komentar anda sangat berarti bagi blog ini untuk membangun lebih baik lagi.